Jembatan Rahayu Pasarenan Sampang Longsor

Foto : Jembatan longsor sangat mengganggu Aktifitas dan keselamatan warga
1600
ad

MEMOonline.co.id, Sampang - Jembatan Rahayu Pasarenan yang terletak di Kecamatan Kedungdung, Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur longsor.

Longsornya jembatan tersebut diduga karena karena penahan tebing jembatan tidak kuat menahan, lantaran curah hujan cukup tinggi.

Longsornya jembatan tersebut terjadi sekitar dua minggu yang lalu.

Akses jembatan yang longsor itu menuju ke Desa Palenggien, Robatal, Panden, Rapa, Omben, Daleman dan Kedungdung.

Pantauan media ini di lapangan, longsornya tebing jembatan sejauh 10 meter ini karena tanah di lokasi tersebut labil, dan jembatan tersebut dibangun pada tahun 2015 lalu.

Di lokasi jembatan, K. H. Makmun Hadrowi mengatakan, longsornya tebing jembatan Rahayu Pasarenan ini sangat mengganggu aktivitas masyarakat.

"Jembatan itu longsor sudah dua minggu, kalau ini dibiarkan, saya kuatir jalan ini sampai longsor semua, dan akses jalan akan lumpuh," tuturnya, sabtu (23/1/2021).

"Pihaknya berharap kepada pemerintah, agar jembatan ini bisa segera diperbaiki," tandasnya.

Hal senada juga disampaikan Ustad Abdul Mujib, menurutnya, jembatan itu sangat dibutuhkan masyarakat, dan akses jalan itu menuju ke 6 desa.

"Kalau jembatan longsor itu dibiarkan, di samping sangat mengganggu aktivitas masyarakat, juga rawan kepada keselamatan jiwa," terangnya.

Longsornya jembatan ini sudah kami laporkan ke Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), namun sampai saat ini belum ada tindakan.

"Ini sudah dilaporkan ke BPBD, namun sampai sekarang belum ada kabar," tandas Mujib.

Sementara, Sahroni, kepala BPBD Sampang saat dikonfirmasi media ini tidak merespon. (Fathur/red)

ad
THIS IS AN OPTIONAL

Technology

MEMOonline.co.id, Surabaya- Peringatan Hari Otonomi Daerah (Otoda) XXVIII yang dilaksanakan di Kota Surabaya pada Kamis 25 April 2024, Kementerian...

MEMOonline.co.id, Kota Bekasi- Pemerintah Kota Bekasi dan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Formkopimda) Kota Bekasi menyelenggarakan upacara...

MEMOonline.co.id, Lumajang- Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan masyarakat, Kaliboto Kidul Koramil 0821/12 Jatiroto Serka...

MEMOonline.co.id, Lumajang- Dalam upaya menjaga lingkungan yang bersih dan sehat, TNI dan warga Desa Karanganyar Kecamatan Yosowilangun Kabupaten...

MEMOonline.co.id, Lumajang- Kapolsek Klakah AKP Khoirin Hariyanto, mengapresiasi internal PT. KAI Daop 9 khususnya Kepala Stasiun Klakah, dalam ranah...

Komentar