Viral Diisukan Meninggal, Ternyata Begini Kondisi Korban Kecelakaan Kerja yang Terpental Dari Tiang Listrik Saat Ini

Foto : Ahadi Jazuli Saat Dimintai Keterangan Media di Rumahnya.
2859
ad

MEMOonline.co.id, Pamekasan - Pasca terjadi kecelakaan kerja di Dusun Panaber, Desa Bicorong, Kecamatan Pakong, Kabupaten Pamekasan, Madura, Jawa Timur, Ahadi Jazuli ( 27 ) sempat dikabarkan meninggal dunia. Selasa ( 14/09/2021 ).

"Saya baik - baik saja pak, memang ada sebagian luka bakar dan lecet saja, saya sudah sadar waktu di Puskesmas Pakong", ucap Ahadi Jazuli saat ditemui MEMOonline.co.id dirumahnya.

Menurut pengakuan Ahadi Jazuli, pada saat melaksanakan tugas bersama rekannya, aliran listrik dari pusat sudah dipadamkan.

"Aliran listrik dari pusat sudah dipadamkan, dan sudah saya cek dulu, namun saat itu saya mau pasang ground saya sudah kesetrum duluan pak", katanya.

Ahadi Jazuli membenarkan cuaca pada saat dia bekerja bersama rekannya dalam kondisi mendung yang disertai gerimis.

"Saat kami bekerja memang kondisinya mendung, rintik - rintik pak, mungkin ada sambaran petir itu, sedangkan saya masih belum pasang ground pak", terang Ahadi Jazuli.

Ia mengaku, setelah kejadian dilokasi tersebut, ia sudah tidak ingat lagi, dan baru sadar setelah dibawa kepuskesmas pakong.

"Alhamdulillah hingga saat ini saya masih sehat, terima kasih kepada semua yang membantu mendoakan keselamatan saya, dan kalau saya sudah sembuh, saya masih tetap mau bekerja lagi", tuturnya.

Penulis: Halili

Editor: Udiens

Publisher: Dafa

ad
THIS IS AN OPTIONAL

Technology

MEMOonline.co.id, Sumenep- Setelah sempat tertunda beberapa kali, Kejaksaan Negeri (Kejari) Sumenep akhirnya menahan Kepala Desa (Kades) Kangayan,...

MEMOonline.co.id, Lumajang- Naas dialami April (perempuan), seorang perawat di Puskesmas Randuagung Kabupaten Lumajang. Ia menjadi korban pembegalan...

MEMOonline.co.id, Lumajang- Gemuruh dugaan korupsi dana hibah Pemkab Lumajang semasa Thoriqul Haq (Cak Thoriq) masih menjabat sebagai Bupati...

MEMOonline.co.id, Jember- Kecelakaan kereta api kembali terjadi di Dusun Krajan, Desa Plalangan, Kecamatan Kalisat, Kabupaten Jember, Rabu...

MEMOonline.co.id, Sampang- Satlantas Polres Sampang melakukan operasi gabungan kepada Kendaraan Bermotor (Ranmor). Operasi gabungan ini melibatkan...

Komentar