'Adu Banteng' Dengan Container, Puluhan Bidan Dalam Bus N 7229 UQ di Lumajang Luka - Luka

Foto: Kapolres Lumajang AKBP Adewira Negara Siregar, saat mendatangi TKP kecelakaan
1823
ad

MEMOonline.co.id, Lumajang - Bus Nopol N 7229 UQ dan Container Nopol N 8276 UQ bertabrakan di Jalan Raya Ranuyoso Kabupaten Lumajang Jawa Timur, Sabtu sore (11/1/2020).

Kejadian itu sempat membuat arus lalu - lintas Probolinggo - Lumajang lumpuh total, hingga proses evakuasi usai.

Informasi dari pihak kepolisian, kendaraan bus yang terlibat laka saat itu, merupakan bus rombongan bidan se - Kabupaten Lumajang, yang usai melakukan wisata kemitraan hendak kembali pulang.

Nahas, setibanya di tempat kejadian, ketika hendak menyalip truck searah didepannya, dari arah berlawanan ada kendaraan container hingga benturan tak terhindarkan.

"Bus pariwisata ini berusaha menyalip kendaraan lain didepannya namun tidak berhasil, sehingga terjadi tabrakan dengan kendaraan container dari arah lumajang," terang Kapolres Lumajang AKBP Adewira Negara Siregar, pada awak media disela - sela dirinya memimpin olah TKP.

Masih kata Kapolres, informasi yang diterima pihaknya korban yang alami luka berat itu, salah satunya supir bus dengan kondisi patah tulang, sisanya luka ringan dirawat di tiga puskesmas dan rumah sakit.

Diantaranya Puskesmas Ranuyoso, Klakah dan yang luka berat dirujuk ke Rumah Sakit Lumajang.

"Sementara belum ada yang parah hanya patah tulang saja," imbuh Kapolres.

Secara keseluruhan, dari dua kendaraan yang terlibat laka, jumlah total korban ada 46 orang. Terbagi dari 8 orang luka berat berupa patah tulang, sementara 38 orang alami luka ringan.

Pengemudi bus kurang waspada, diduga kuat menjadi pemicu kejadian nahas ini. Juga kondisi jalan licin akibat hujan dan pengemudi bus mendahului terlalu melebar saat mendahului di tikungan.

Peristiwa ini dalam penanganan Satuan Lalu - Lintas Polres Lumajang.(Hermanto)


 

ad
THIS IS AN OPTIONAL

Technology

MEMOonline.co.id, Padang- Hafiz Rahman Hakim atau yang lebih dikenal Hafiz adalah seorang travel content creator asal Indonesia yang lahir di...

MEMOonline.co.id, Sumenep- Pembangunan Kantor baru gedung DPRD Sumenep, Madura, Jawa Timur, yang peletakan batu pertamanya dilkukan pada 21 Agustus...

MEMOonline.co.id, Sumenep- Ramadhan berkah, Serikat Media siber Indonesia (SMSI) Kabupaten Sumenep berbagi takjil puasa untuk para abang becak dan...

MEMOonline.co.id, Jember- Suasana kegembiraan menyelimuti halaman SMK Islam Bustanul Ulum (IBU) saat acara Pondok Ramadhan....

MEMOonline.co.id, Sampang- MF inisial, oknum Kepala Sekolah (Kepsek) di salah satu Sekolah Dasar Negeri (SDN) di kecamatan Omben Sampang menjalani...

Komentar