Wakil Bupati Sumenep Ingatkan Anggota PPS Terlantik Tidak Menjadi Tim Sukses di Pilkada 2024

Foto: Tiga Dari Kiri, Wabup Sumenep, Dewi Khalifah Menghadiri Pelantikan PPS di Graha Adi Poday Sumenep, Minggu, (26 Mei 2024).
1128
ad

MEMOonline.co.id, Sumenep- Wakil Bupati Sumenep Nyai Hj. Dewi Khalifah, mengingatkan anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS) tidak menjadi tim sukses pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.

Pernyataan tersebut disampaikan orang nomor 2 di Kabupaten Sumenep saat menghadiri Pelantikan dan Orientasi Tugas Anggota PPS untuk persiapan pemilihan gubernur dan wakil gubernur Jawa Timur serta bupati dan wakil bupati Kabupaten Sumenep pada pilkada 2024.

Kegiatan tersebut dilaksanakan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sumenep, Minggu. (26 Mei 2024) pukul 09.00 Wib di Ruang Graha Adi Poday Sumenep dan dihadiri sejumlah tamu undangan termasuk pejabat daerah, tokoh masyarakat serta para anggota PPS yang akan mengikuti pelantikan.

Dalam sambutannya, Nyai Eva sapaan akrab Wakil Bupati Sumenep berpesan agar terselenggaranya Pilkada serentak tahun 2024 bisa memberikan wajah baru, semangat baru serta menghasilkan pimpinan yang adil, jujur dan bijaksana.

"Harapan kami yang pertama pada para PPS yang sudah dilantik ini jangan sampai antar PPS justru berseberangan jalan apalagi menjadi tim sukses," ucap Wabup Sumenep.

Sebagaimana terjadwal di KPU RI, bahwa Pilkada serentak 2024 akan dilaksanakan pada 27 November 2024 mendatang. Oleh karena itu, pihaknya berharap setelah dilantiknya 1002 anggota PPS dari 334 desa/kelurahan di 27 kecamatan se-Kabupaten Sumenep, sama-sama bisa memenuhi tugas, tanggung jawab dan bisa mengemban amanah sehingga menjadi amal jariyah.

"Atas nama bupati dan wakil bupati Sumenep, saya mengucapkan selamat dan sukses semoga dicatat sebagai amal jariyah oleh Allah SWT," lanjutnya.

Di akhir sambutannya, Wabup Sumenep juga mengingatkan agar mentaati perundang-undangan yang ditetapkan sehingga tidak ada masalah di kemudian hari. Salah satunya yakni dengan melakukan koordinasi sebaik-baiknya dan menjaga kekompakan dan persatuan.

"Jaga Integritas sehingga nantinya bisa membawa pemimpin yang amanah. Jangan sampai anggota PPS menjadi tim sukses para calon," tutupnya.

Penulis     :   Elok Andriani

Editor        :   Udiens

Publisher  :  Syafika Auliyak

ad
THIS IS AN OPTIONAL

Technology

MEMOonline.co.id, Jember- Gadis malang itu diperkosa oleh SGK, yang tak lain adalah tetangga S. SGK tinggal bersama istrinya di Desa Jatian,...

MEMOonline.co.id, Denpasar- Indhy Arisandhi Lumbantobing, seorang warga Denpasar, Bali, telah mengajukan surat permohonan perlindungan hukum kepada...

MEMOonline.co.id, Jakarta- M (42), seorang arsitek, melaporkan pengalaman traumatisnya akibat hujatan dan hinaan dari suami dan mertuanya kepada...

MEMOonline.co.id, Sumenep- Bupati Sumenep, Dr. H. Achmad Fauzi Wongsojudo, SH, MH menghadiri Gala Dinner bersama kader Pergerakan Mahasiswa Islam...

MEMOonline.co.id, Sumenep- Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo, menerima penghargaan dari Gubernur Jawa Timur atas dukungan sinergi dan...

Komentar