Diduga Mengantuk saat Berkendara, Pemuda asal Blora Jawa Tengah Tewas Tabrak Tiang Rambu di Bangkalan

Foto : Korban Kecelakaan.
710
ad

MEMOonline.co.id, Bangkalan - Nasib naas dialami oleh Muhammad Dhiya Ulhaqq (20) warga Bogorejo,Blora Jawa Tengah. Ia meninggal dunia usai menabrak tiang rambu lalu lintas di desa Bulukagung Kecamatan Klampis,Bangkalan saat hendak merayakan hari kedua Idul Adha bersama kerabatnya di Bangkalan, Sabtu (1/7/2020). 

Kanit Laka Lantas Polres Bangkalan, Ipda Sys Eko mengatakan, kejadian bermula saat korban mengendarai motor berplat K 5941 ZN dari arah utara ke selatan. Tiba di TKP, korban menghantam tiang rambu yang ada di sisi kiri jalan. 

"Dugaan sementara korban mengantuk saat melakukan perjalanan," ucapnya, Minggu (2/7/2020). 

Ia mengatakan, pemuda asal Blora ini berniat mendatangi kerabatnya yang menyembelih sapi saat Idul Adha. Namun, korban mengalami pendarahan dan dilarikan ke puskesmas Klampis untuk mendapat penanganan pertama. Korban kemudian dibawa ke RSUD Syamrabu namun nyawanya tak tertolong. 

"Ya, sempat dibawa ke puskesmas namun korban tidak bisa diselamatkan karena terjadi pendaharan cukup parah," tuturnya. 

Kini, korban sudah dibawa pihak keluarga untuk dikebumikan. Ipda Sys juga mengimbau agar masyarakat lebih berhati-hati saat mengemudi terlebih saat dalam kondisi mengantuk. 

"Kami imbau agar masyarakat tidak melakukan perjalanan atau mengemudi saat mengantuk, dan berhati-hati saat berkendara saat suasana lebaran karena jalanan ramai serta jangan mengebut," tutupnya. (YIZ)

ad
THIS IS AN OPTIONAL

Technology

MEMOonline.co.id, Lumajang- Kepolisian Sektor Klakah Polres Lumajang Jawa Timur, terus berinovasi dalam rangka menjaga keamanan wilayah hukum yang ia...

MEMOonline.co.id, Jakarta- Sudah 3 (tiga) periode Kabupaten Bekasi berada di bawah kepemimpinan Dani Ramdan sebagai PJ Bupati Bekasi, namun...

MEMOonline.co.id, Lumajang- Satresnarkoba Polres Lumajang berhasil mengamankan berinisial AR (39) yang hendak mengedarkan pil koplo, Rabu...

MEMOonline.co.id- Pasangan sejoli yang bernama demokrasi dan keadilan itu, justru dibunuh oleh palu godam Hakim MK pada kisaran pukul 10.00 hingga...

MEMOonline.co.id, Lumajang- Dalam situasi darurat pasca banjir yang melanda Sungai Regoyo, Babinsa Koramil 0821/09 Candipuro, Serka Novi Wahyu...

Komentar