Anggota DPR-RI Ir.H.M Ridwan Hisjam Gelar Diskusi 4 pilar Kebangsaan ditengah Pandemi Covid-19.

Foto: Ir.Ridwan Hisyam baju kuning berfoto bersama pemateri dan sebagian peserta sosialisasi 4 pilar kebangsaan di rumah aspirasi RHC.
642
ad

MEMOonline.co.id, Malang - Ir.Ridwan Hisjam Anggota Komisi XII DPR-RI gelar diskusi 4 pilar Kebangsaan ditengah wabah pandemi covid 19 di rumah Aspirasi RHC pada hari jumat 11/07.

Kegiatan tersebut di hadiri organisasi kepemudaan, Karang Taruna serta segenap tokoh masyarakat.

Menurut RH sebutan Ridwan Hisjam itu Empat Pilar Kebangsaan adalah tiang penyangga yang kokoh (soko guru) agar rakyat Indonesia merasa nyaman, aman, tentram, dan sejahtera, serta terhindar dari berbagai macam gangguan baik secara internal maupun external ditengah covid-19.

Baginya Pancasila merupakan suatu produk kesepakatan yang sudah final. Jika hari ini masih di bahas dan di jadikan perdebatan maka indonesia akan bergerak ditempat,gak ada kemajuan.
terlepas ditengah polimik RUU HIP Ridwan Hisjam mengingatkan Pemuda era melenial harus paham sejarah Pancasila dan terbentuknya Negara NKRI.

Ridwan Hisjam meyakini kelak merekalah yang akan menjadi penerus di era indonesia emas.
“Pondasi yang kuat inilah harus di isi oleh orang-orang yang kuat pula,percuma pondasi negaranya kuat,tapi SDM-nya rapuh,lupa sejarah atau abai sejarah, padahal bung karno mengatakan bangsa yang kuat adalah bangsa yang paham sejarah (Jasmerah).”tuturnya.
  
Sementara itu Suryadi salah satu anggota DPRD Fraksi Partai Golkar Kota Malang yang juga dinobatkan sebagai Pemateri juga menjelaskan peran pemuda menjaga pilar-pilar yang sudah menjadi dasar negara harus kita jaga dan aplikasikan ditengah masyarakat. 

“pemuda merupakan garda terdepan bagaimana menjaga 4 pilar tersebut, dan mampu di aplikasikan ke   masyarakat”.Terang Politisi muda ini. 

Kalau kita juga mengintip terhadap sejarah perjalanan berdirinya Bangsa dan Negara ini kemudian Sejak Bung Karno berpidato tanpa naskah pada 1 Juni 1945 untuk merumuskan dasar negara Pancasila, Indonesia sudah berkembang pesat, melewati berbagai peristiwa bersejarah yang menentukan. Dalam godaan dan ujian-ujian zaman itu.

Pancasila terbukti menyelamatkan bangsa, tempat meleburnya semua kepentingan suku, ras, dan agama kemudian menjadi satu tarikan nafas Dari bangsa yang bhinneka ini menjadi kepentingan bangsa yang satu.tambah Suryadi.(dahlan).

ad
THIS IS AN OPTIONAL

Technology

MEMOonline.co.id, Sumenep- Pelaksanaan Kalender Event yang digelar Pemerintah Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur melalui Diaspora setempat,...

MEMOonline.co.id, Lumajang- Ngatmini (50) warga Dusun Sriti Desa Sumber Urip Pronojiwo Lumajang, dievakuasi petugas gabungan TNI Polri dibantu warga...

MEMOonline.co.id, Sumenep- Ketua DPRD Sumenep, Madura, Jawa Timur, Abdul Hamid Ali Munir, mengajak seluruh masyarakat memanfaatkan Ketua DPRD...

MEMOonline.co.id, Trenggalek- Bima Wahyu Syahputra atau yang lebih dikenal Bima adalah seorang travel content creator asal Indonesia yang lahir di...

MEMOonline.co.id- Rasa cemas saya pun sulit untuk sekedar diredakan, apalagi hendak dihilangkan, atas putusan Mahkamah Konstitusi (MK) jika tidak...

Komentar