
MEMOonline.co.id, Pamekasan, -Komandan Komando Distrik Militer (Kodim) 0826/Pamekasan, Letkol Inf M Effendi M.S, S.I.P menerima pasukan BKO dari Yon Mekanik 516/CY, Yon Arhanudse-8, Kodim Bangkalan dan Kodim Sumenep untuk Pam Pilkades serentak tahun 2019 di Kabupaten Pamekasan. Rabu (10/09/2019)
Sebelum menempati pos-pos pengamanan, Dandim mengingatkan kepada prajurit organik dan prajurit BKO untuk selalu memegang teguh netralitas TNI dalam melaksanakan tugas pengamanan Pilkades.
"Prajurit TNI - AD diharapkan tidak memihak pada kontestan manapun, Netralitas TNI adalah formulasi terbaik, agar pesta demokrasi ditingkat desa ini dapat berjalan dengan jujur, adil, dan berkualitas," tuturnya.
Dirinya juga meminta kepada para calon yang ikut dalam kontestasi Pilkades, untuk tidak menarik-narik para anggota yang melakukan pengamanan ke arah yang dapat mencederai netralitas TNI.
"Semoga Pilkades serentak tahun 2019 di Kabupaten Pamekasan terlaksana dengan sukses, berjalan tertib, lancar dan aman," Pungkas Dandim 0826 Pamekasan yang tegas tapi murah senyum. (M. Halili).