Digelar di Ruang PKK Rumdis Bupati, Festival Pelajar PC IPNU IPPNU Sumenep 2023 Dihadiri Wakil Bupati

Foto: Wakil Bupati Sumenep, Dewi Khalifah Menghadiri Opening Ceremony Festival Pelajar PC IPNU-IPPNU Sumenep 2023
1636
ad

MEMOonline.co.id. Sumenep - Opening Ceremony Festival Pelajar PC IPNU-IPPNU Sumenep yang digelar di Ruang PKK Rumah Dinas Bupati Sumenep, di Jl. Jendral Sudirman, Lingkungan Delama, Pajagalan, Kecamatan Kota, Jumat (3/2/2023), dihadiri wakil Bupati Sumenep Nyi Hj. Dewi Khalifah.

Kegiatan yang diusung oleh Pimpinan Cabang (PC) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) itu, dalam rangka merayakan capaian usia Nahdlatul Ulama (NU) yang memasuki satu abad.

Dalam sambutannya, Nyi Eva, sapaan akrab Wabup Sumenep mengapresiasi kegiatan tersebut dengan memberikan himbauan dan motivasi agar para generasi muda di Kabupaten Sumenep, khususnya rekan rekanita IPNU-IPPNU Sumenep agar menyiapkan sumber daya manusia (SDM) yang baik.

“Biasanya salah satu kelemahan di organisasi adalah sumber daya manusia (SDM) yang kurang baik. Dari yang awalnya berjumlah 30 orang akhirnya tersisa hanya 3 orang dan yang 3 orang ini merangkap kerjaan yang seharunya menjadi tugas anggota lainnya,” ucap Wabup Sumenep.

Lebih lanjut, di sela-sela sambutannya, Nyi Eva juga mengatakan bahwa cikal bakal SDM yang profesional adalah SDM yang dapat mempertanggungjawabkan keorganisasiannya.

Tak heran jika pihaknya meminta kepada semua yang hadir dalam kegiatan tersebut untuk terus semangat belajar agar mendapatkan kualitas yang baik tidak hanya bagi diri sendiri tetapi juga organisasi.

”Segala sesuatu ada ilmunya, termasuk organisasi yang secara administrasi rapi, dapat berjalan dengan lancar dan dapat mempertanggungjawabkan tugas yang diembannya,” lanjutnya.

Di akhir sambutannya, Nyi Eva yang sekaligus membuka Opening Ceremony Festival Pelajar 2023 ini meminta agar ajang festival ini bisa jadikan sebagai ajang dalam menempa ilmu dan memperbanyak pengalaman agar bisa menjadi sebongkah berlian yang mahal harganya.

Penulis     :    Elok Andriani

Editor        :   Udiens

Publisher  :  Syafika Auliyak

ad
THIS IS AN OPTIONAL

Technology

MEMOonline.co.id, Lumajang- Ngatmini (50) warga Dusun Sriti Desa Sumber Urip Pronojiwo Lumajang, dievakuasi petugas gabungan TNI Polri dibantu warga...

MEMOonline.co.id, Sumenep- Ketua DPRD Sumenep, Madura, Jawa Timur, Abdul Hamid Ali Munir, mengajak seluruh masyarakat memanfaatkan Ketua DPRD...

MEMOonline.co.id, Trenggalek- Bima Wahyu Syahputra atau yang lebih dikenal Bima adalah seorang travel content creator asal Indonesia yang lahir di...

MEMOonline.co.id- Rasa cemas saya pun sulit untuk sekedar diredakan, apalagi hendak dihilangkan, atas putusan Mahkamah Konstitusi (MK) jika tidak...

MEMOonline.co.id, Sumenep- Komisi I DPRD Sumenep, Madura, Jawa Timur, meminta Pemerintah Daerah setempat, mengusulkan lebih banyak Kuota CPNS dan...

Komentar