Dilantik Sebagai Kades Keles, Hj. Antiyani Berkomitmen Perjuangkan Pendidikan Anak Miskin dan Kesehatan Masyarakat

Foto: Hj. Antiyani, Kepala Desa Kekes Didampingi suami
2512
ad

MEMOonline.co.id, Sumenep - Keperdulian Hj. Antiyani Kepala Desa Keles, Kecamatan Ambunten, Sumenep, Jawa Timur pada dunia pendidikan patut ditiru. Bahkan kades yang baru dilantik itu berkomitmen untuk membantu warganya agar tidak putus sekolah, utamanya bagi warga kurang mampu. 

"Kami selaku kepala desa tidak ingin ada yang putus sekolah karena terkendala biaya. Bagi kami pendidikan adalah yang utama," kata Hj. Antiyani Kepala Desa Keles, usai dilantik di Pendopo Agung Sumenep, Senin, 30 Desember 2019.

Bahkan lanjut dia, dalam waktu dekat ini dirinya akan memberikan bantuan berupa seragam sekolah bagi anak yang dinilai kurang mampu di desa binaannya. Salah satunya bantuan sepatu. "Ada 200 anak yang akan kami berikan bantuan nant," jelasnya. 

Selain itu lanjut dia, juga akan memeberikan bantuan berupa sandan dan pangan kepada warga yang kurang mampu. "Komitmen kami terus perjuangkan warga kurang mampu, ini bagian dari program yang bakal dilakukan dalam enam tahun kedepan," jelasnya. 

Selain itu, Hj. Antiyani juga berjanji akan meningkatkan pelayanan kepada masyarakat disemua lini, termasuk pelayanan kesehatan. 

"Selain fasilitas, kami juga siap antarkan jika ada warga yang sakit ketempat pelayanan kesehatan," katanya menegaskan. (Ita/diens)

ad
THIS IS AN OPTIONAL

Technology

MEMOonline.co.id, Sumenep- Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Cabang Sumenep menggelar kegiatan pendadaran serentak untuk menguji kesiapan mental...

MEMOonline.co.id, Sampang- Masa kepengurusan Persatuan Wartawan Sampang (PWS) periode 2023–2025 akan segera...

OPINI- Di balik gemerlap industri rokok di Kabupaten Sumenep, terdapat realitas kelam yang tak lagi bisa disangkal. Bisnis yang tampak makmur ini...

MEMOonline.co.id, Jember- Satuan Reserse Narkoba Polres Jember menangkap dua puluh tujuh pelaku yang terlibat dalam jaringan peredaran narkotika...

MEMOonline.co.id, Lumajang- Pria Inisial 'B' oknum perangkat desa di Kecamatan Klakah, terduga maling sapi ditembak polisi. Ia digelandang...

Komentar