Demi Menyingkap Kasus Kematian M Yusuf, Tim Pencari Fakta PWI Pusat Siap Turun ke Kalsel

Foto: Tim Pencari Fakta PWI Pusat saat sidang paripurna
1142
ad

MEMOonline.co.id, Jakarta - Minggu depan,  Tim Pencari Fakta (TPF) PWI akan turun ke lapangan, untuk mencari fakta tewasnya wartawan M Yusuf.

TPF yang terdiri dari 9 orang tersebut akan turun ke Kota Baru dan Banjarmasin, Kalimantan Selatan, tepatnya ke Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kotabaru, tempat wartawan M Yusuf meninggal dunia.

Anggota TPF akan menemui berbagai pihak dalam rangkan verifikasi dan klasifikasi terkait data dan fakta yang telah dikumpulkan terkait kasus tewasnya wartawan media KemajuanRakyat.com.

Hal itu ditegaskan anggota TPF yang juga ketua PWI Provinsi Kalimatan Selatan (Kalsel), Zainal Helmie,  Jumat sore (22/6/2018) sesaat setelah  sidang paripurna TPF PWI Pusat di Jakarta.

Bahkan dalam kesempatan tersebut,  Helmie tegas membantah jika dalam pengusutan TPF dipengaruhi apalagi dibiayai oleh pihak-pihak tertentu. 

“Dalam pengusutan kematian M Yusuf, TPF PWI tidak dibiayai ataupun dipengaruhi oleh siapapun, TPF murni dibiayai sendiri oleh PWI Pusat,” kata Zainal Helmie.   

Menurut Helmie,  berbagai berita yang beredar yang menuding  TPF disponsor pengusaha hitam merupakan hoax dan fitnah.

”Kami sedang mempertimbangkan  untuk melaporkan ke polisi sumber dan penyebar informasi dan media-media yang memuat menyebarkan fitnah itu,” tegasnya.

Sementara itu ketua TPF PWI Pusat, Ilham Bintang, mengungkap TPF sudah mulai menemukan pokok-pokok atau akar masalah yang ada.

”Kami akan melakukan penelitian dan verifikasi, terhadap berbagai penemuan sementara TPF,” pungkasya. (rls/diens)

ad
THIS IS AN OPTIONAL

Technology

MEMOonline.co.id, Sumenep- Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Cabang Sumenep menggelar kegiatan pendadaran serentak untuk menguji kesiapan mental...

MEMOonline.co.id, Sampang- Masa kepengurusan Persatuan Wartawan Sampang (PWS) periode 2023–2025 akan segera...

OPINI- Di balik gemerlap industri rokok di Kabupaten Sumenep, terdapat realitas kelam yang tak lagi bisa disangkal. Bisnis yang tampak makmur ini...

MEMOonline.co.id, Jember- Satuan Reserse Narkoba Polres Jember menangkap dua puluh tujuh pelaku yang terlibat dalam jaringan peredaran narkotika...

MEMOonline.co.id, Lumajang- Pria Inisial 'B' oknum perangkat desa di Kecamatan Klakah, terduga maling sapi ditembak polisi. Ia digelandang...

Komentar