Optimalisasi Pelayanan Prima RSUD dr. Haryoto Lumajang Momen Natal dan Tahun Baru 2024 - 2025

Foto: RSUD dr. Haryoto Lumajang nampak dari depan
340
ad

MEMOonline.co.id, Lumajang- Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr. Haryoto Lumajang, komitmen terus memberikan layanan maksimal di momen libur Natal dan pergantian Tahun 2024 - 2025.

Direktur RSUD dr. Haryoto Lumajang, dr. Halimi Maksum, MMRS berkata, pihaknya komitmen tetap melayani semua kasus emergency, rujukan maupun pasien yang datang sendiri ke rumah sakit.

Meski layanan klinik rawat jalan tutup sesuai dengan jadwal hari libur, Tetapi pasien-pasien yang biasanya rutin kontrol dan menggunakan obat kronis serta tidak bisa lepas obat, dipastikan tetap bisa mendapatkan pelayanan.

"Pelayanan kami sentral kan di IGD," ucapnya dikonfirmasi memoonline.co.id, Selasa (24/12/2024).

"Pada kasus emergency, tetap kami layani di IGD. Pelayanan IGD dan rawat inap RSUD dr. Haryoto Kabupaten Lumajang tetap buka 24 jam.," imbuhnya.

Lebih jauh dijelaskan, untuk pasien yang non emergency, untuk rawat jalannya kata dr. Halimi bisa memperoleh pelayanan di FKTP (Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama) seperti, di puskesmas, klinik, dan dokter praktek mandiri.

Untuk pelayanan Hemodialisa (cuci darah) tetap buka. Menyesuaikan optimalisasi pelayanan pada masyarakat. Disinggung soal masyarakat luar Kabupaten Lumajang yang bertepatan ada di wilayah RSUD dr. Haryoto, dr. Halimi menegaskan, tetap memberikan pelayanan yang sama baik untuk pasien BPJS dan Umum sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

Selebihnya, untuk pengoptimalan pelayanan eksternal, disampaikan petugas medis di RSUD dr. Haryoto Lumajang, bersiaga sesuai dengan waktu dan tempat yang dijadwalkan oleh Dinas Kesehatan P2KB Kabupaten Lumajang di sejumlah Pos Pengamanan Natal dan Tahun Baru, terafiliasi dengan Ops Lilin Semeru 2024.

"Secara akumulasi, tim medis siaga sepanjang kegiatan berlangsung hingga awal 2025. Dari internal RSUD dr. Haryoto, mensiagakan 1 driver 2 tenaga medis. Korelasi dengan Dinkes dan Puskesmas. Terjadwal selama Ops Lilin 2024," pungkasnya.

Penulis     :   Mas Her

Editor        :   Udiens

Publisher  :  Syafika Auliyak

ad
THIS IS AN OPTIONAL

Technology

MEMOonline.co.id, Jember- Seorang pria berinisial A, Warga desa Bangsalsari kecamatan Bangsalsari, yang merupakan terlapor dugaan pencabulan anak di...

MEMOonline.co.id, Sumenep- Komitmen RSUD dr. Moh. Anwar Sumenep dalam meningkatkan mutu layanan kesehatan berbasis digital membuahkan hasil...

MEMOonline.co.id, Sumenep- Pemerintah Kabupaten Sumenep terus menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan mutu pelayanan kesehatan berbasis teknologi....

MEMOonline.co.id, Lumajang- LSM Lira DPD Kabupaten Lumajang, mengirim Dumas (pengaduan masyarakat) ke Inspektorat Kabupaten Lumajang, Jum'at...

MEMOonline.co.id, Sampang- Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga Provinsi Jawa Timur wilayah Sampang dinilai amburadul dalam mengerjakan proyek...

Komentar