
MEMOonline.co.id, Sumenep- Sungguh malang nasib Mustar (51), warga di Desa Ketawang Laok, Kecamatan Guluk-guluk, Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, yang tewas tertusuk pisau, Jum’at (8/09/2023).
Korban tewas tertusuk pisau tetangganya sendiri yakni H.Jamil (60), saat korban hendak merebutnya dari tangan pelaku.
Menurut Keterangan Kasubbag Humas Polres Sumemep AKP Widiarti, peristiwa nahas tersebut terjadi sekitar Pukul.10.00 Wib.
Saat itu, korban dan pelaku sama-sama berada di rumah Pak Sajad, untuk membantu mengerjakan gulungan tembakau yang akan di rajang.
Namun apes, saat keduanya sedang mengambil kopi, tanpa sengaja korban bersenggolan dengan tersangka, sampai kopi yang dibawanya tumpah mengenai baju tersangka.
Takut terjadi apa-apa, pelaku hendak pulang dengan mengendari motornya.
“Tapi, topi H. Jamil terjatuh, dan saat pelaku hendak mengambilnya, korban langsung memukul pelaku dari arah belakang dan menendang nya,” Kata Widi.
Karena dirinya merasa terancam lanjut Widi, pelaku akhirnya megeluarkan sebilah pisau yang dibawanya.
Melihat hal itu, korban berusaha merebutnya dari tangan pelaku.
Namun apes, pisau ditangan pelaku, menusuk tepat di perut korban hingga tewas.
“Setelah itu pelaku langsung mengamankan diri dengan masuk kerumah salah satu Anggota DPRD Sumenep yaitu Ahmad Jasuli Komisi III,” Ujarnya.
Posek Guluk-guluk bersama Anggota Resmob Polres Sumenep terjun langsung dan mengamankan tersangka H. Jamil dengan barang bukti sebilah pisau.
Penulis : Alvian
Editor : Udiens
Publisher : Syafika Auliyak