Bupati Fauzi Beri Pesan Penting Di Moment Harkitnas ke-115

Foto: Bupati Sumenep Achmad Fauzi saat Memberikan Penghargaan
1242
ad

MEMOonline.co.id. Sumenep - Bupati Sumenep Achmad Fauzi, memberikan pesan penting di moment Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) yang ke-115, Senin (22/05/2023).

Dalam upacara yang digelar di Halaman Kantor Bupati dan diikuti oleh seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kabupaten Sumenep itu, Bupati Fauzi yang saat itu bertindak sebagai Inspektur Upacara mengatakan esensi Harkitnas adalah semangat kerja keras dan kebersamaan dalam mewujudkan kemajuan Kabupaten Sumenep ke depan.

“Hari Kebangkitan Nasional tahun ini adalah semangat untuk bangkit. Tema ini membangun nilai-nilai semangat dan kekuatan untuk bangkit menuju masa depan Indonesia yang lebih baik,” kata Bupati Fauzi, saat disela-sela upacara berlangsung.

Menurut Bupati Sumenep, perjuangan organisasi Budi Utomo yang menjadi dasar peringatan Hardiknas setiap 20 Mei itulah menjadi cerminan semangat nasionalisme. Berdiri untuk mendorong bangsa Indonesia mengejar ketertinggalannya dari bangsa lain kala itu.

Oleh karenanya, pihaknya mengajak seluruh stakeholder agar memaknai lebih dalam dan disertai keinginan untuk membangun Sumenep yang maju dan mandiri.

"Sehingga, esensi dari lahirnya Harkitnas yang dapat kita wujudkan sekarang ini di Sumenep yaitu dengan kerja keras, kerja cerdas, dan kerja bersama," lanjut kata Bupati Sumenep.

Lebih lanjut masih kata Bupati Sumenep, Budi Utomo juga melandaskan dirinya untuk mengejar tiga tujuan untuk menjadi cita cita utama kebangkitan nasional, yakni memerdekakan cita-cita kemanusiaan, memajukan nusa dan bangsa, serta mewujudkan kehidupan bangsa yang terhormat dan bermartabat di mata dunia.

“Pada masa ini disaat kemerdekaan telah kita raih, barisan perjuangan kita tetap harus rapat, erat dan terus bergerak mengobarkan api semangat, untuk bangkit demi mewujudkan Indonesia emas 2045,” pesannya.

Dalam hal itu, kata Ra Fauzi tidak lepas dari kolaborasi yang dinilai sangat penting untuk bersama-sama membangun Kabupaten Sumenep. Sehingga tidak ada satu pihak yang terkesan menonjol, namun pembangunan yang dilakukan merupakan hasil kerja cerdas seluruh elemen di Kabupaten Sumenep.

Sebab, membangun bangsa termasuk daerah Sumenep tidak bisa hanya mengandalkan pemerintah, tetapi butuh dukungan, kontribusi pemikiran dari komponen masyarakat yang ada.

“Kami mengajak seluruh komponen masyarakat untuk terus mempertahankan bara api semangat kebangkitan nasional sembari merapatkan barisan perjuangan kita dengan menunjukkan kerja keras, kerja cerdas serta kerja bersama dengan kemandirian dan kemajuan bangsa yang berkelanjutan terutama untuk kemajuan Sumenep,” ujarnya.

Penulis     :    Elok Andriani

Editor        :   Udiens

Publisher  :  Syafika Auliyak

ad
THIS IS AN OPTIONAL

Technology

MEMOonline.co.id, Sumenep- Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Cabang Sumenep menggelar kegiatan pendadaran serentak untuk menguji kesiapan mental...

MEMOonline.co.id, Sampang- Masa kepengurusan Persatuan Wartawan Sampang (PWS) periode 2023–2025 akan segera...

OPINI- Di balik gemerlap industri rokok di Kabupaten Sumenep, terdapat realitas kelam yang tak lagi bisa disangkal. Bisnis yang tampak makmur ini...

MEMOonline.co.id, Jember- Satuan Reserse Narkoba Polres Jember menangkap dua puluh tujuh pelaku yang terlibat dalam jaringan peredaran narkotika...

MEMOonline.co.id, Lumajang- Pria Inisial 'B' oknum perangkat desa di Kecamatan Klakah, terduga maling sapi ditembak polisi. Ia digelandang...

Komentar