
MEMOonline.co.id. Gianyar - Madura United kali ini akan melakoni laga tunda pekan ke-24 lawan Persija Jakarta di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar Bali pada besok, Kamis (17/3/2022) 20.30 WIB.
Ini merupakan salah satu pertandingan krusial bagi Madura United di empat laga sisa ditengah upaya mereka mengamankan posisi dari ancaman degradasi.
Madura United sebenarnya hanya butuh satu poin saja agar tidak terdegradasi. Meski nanti sama-sama mengoleksi 36 poin dengan Persipura, Laskar Sape Kerap akan berada di atasnya karena unggul head-to-head.
Madura United kini masih menghuni peringkat ke-12 dengan meraih 35 poin dari 30 kali pertandingan di kompetisi BRI Liga 1 2021-2022.
Seperti diketahui tim asal Madura itu berjarak 11 poin dari Persipura yang notabene berada diperingkat ke-16 atau posisi teratas zona degradasi yang mengemas 24 poin dari 30 pertandingan.
Artinya, Persipura masih bisa mendapat poin maksimal 36 angka jika berhasil memenangi empat laga sisa.
Peluang Madura United untuk mengamankan posisinya sebenarnya bisa mereka lakukan seandainya pada pekan lalu bisa mengalahkan Persib Bandung. Namun sayang mereka kalah 2-3 dalam laga di pekan ke-31 tersebut.
Mengahadapi situasi tersebut, Pelatih Madura United Fabio Araujo Lefundes menyampaikan akan memaksimalkan potensi yang ada.
Dalam menghadapi Persija Jakarta nanti, Fabio mengatakan bahwa selama kurun waktu dua hari ini, dirinya terlebih dahulu akan berbenah dan menyelesaikan sejumlah catatan penting bersama para pemainnya.
"Kita masih persiapan hari ini untuk pertandingan besok. Kita observasi dari pertandingan ke pertandingan," ungkap Fabio saat Pre Match Press Conference, Rabu (16/3/2022).
Mengingat waktu dalam mempersiapkan tim yang dimilikinya sedemikian sempit, Fabio akan menyiasatinya dengan memberikan penjelasan baik secara langsung maupun tidak langsung.
"Kita punya persiapan dua hari. Untuk persiapan sebuah taktik, itu tidak terlalu lama. Agar penyampaiannya lebih jelas kita coba dengan video dan bicara langsung dengan pemain supaya mereka lebih mengerti apa yang saya minta untuk perjalanan pertandingan nanti melawan Persija," urai Fabio.
Sementara Zulfiandi yang mewakili rekan-rekan timnya mengaku sudah siap dalam menghadapi Persija Jakarta.
"Saya pribadi dan teman-teman pemain sudah siap lawan Persija. Kita tahu ini pertandingan penting. Dan semoga kita dapat tiga poin, Insyaallah," ucapnya singkat.
Disisi lain, pelatih yang akrab disapa Coach Fabi ini menyadari bahwa yang akan menjadi lawan tandingnya merupakan tim yang kuat.
"Mereka melakukan perubahan. Dari tiga kali kekalahan sebelumnya hingga mereka bisa bagus dan menang. Itu yang harus kita waspadai dari mereka. Mereka punya pemain bagus itu yang harus kita atasi," ungkap Fabio.
"Tapi kita akan berusaha keras sampai akhir pertandingan untuk meraih tiga poin," tukasnya.
"Kami harus lebih fokus sepanjang pertandingan. Itu yang harus segera diperbaiki sebelum lawan Persija," pungkas juru taktik asal Brasil tersebut.
Penulis : Bambang
Editor : Udiens
Publisher : Isma