
MEMOonline.co.id. Sampang - Warga Desa Kara, Kecamatan Torjun, Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur resah.
Bagaimana tidak, banyak sapi milik warga mati secara mendadak. Dan kematian ini tak lazim.
Ternak yang semula sehat, tiba-tiba tubuhnya gemetar, lalu ambruk dan mati dengan mulut berbusa.
Marsudin, warga Dusun Tenggih, Desa Kara salah satu peternak yang menderita kerugian puluhan juta rupiah akibat sapi miliknya mati mendadak.
"Sapi madrasin saya mati secara mendadak, padahal sebelumnya tidak ada tanda-tanda apapun," kata Marsudin, Jumat (28/01/2022).
Menurutnya, gejala kematian sapi itu berlangsung singkat. Sapi yang semula sehat, tiba-tiba tubuhnya gemetar, hingga akhirnya ambruk.
"Sebelumnya juga ada tiga yang mati mendadak. Begitu mati, warga pun langsung menguburkan sapi-sapi itu, ada juga yang sempat disembelih," terang dia.
Dia menjelaskan, kondisi semacam ini baru pertama kali terjadi. Jenis penyakit yang diderita belum diketahui. Penyakit ini sudah sejak beberapa hari terakhir.
"Kejadian ini membuat warga desa kara, khususnya dusun tenggih panik dan khawatir akan ada kejadian sapi mati secara mendadak lagi," kata dia.
Dia berharap dari dinas terkait dapat segera menemukan solusinya agar kedepan tidak ada lagi ternak yang mati terkena penyakit.
"Kami berharap ada perhatian dari dinas terkait, untuk mengetahui penyebab kematian sapi milik warga secara mendadak," pungkas dia.
Penulis : Fathur
Editor : Udiens
Publisher : Isma