Permudah Pelanggan, Perumda Tirta Kahuripan Kabupaten Bogor Luncurkan Aplikasi "SICANTIK"

Foto: Benner layanan aplikasi si cantik
1165
ad

MEMOonline.co.id, Bogor  - Kini untuk mencari tahu informasi tagihan air bulanan, pelanggan tak perlu lagi harus datang ke kantor Perumda Air Minum Tirta Kahuripan Kabupaten Bogor.

Pelanggan cukup menggunakan aplikasi kepelangganan berbasis Android “SICANTIK” (Sistem Informasi dan Baca Meter Tirta Kahuripan) untuk mendapatkan informasi terkait tagihan rekening air, pengaduan, informasi terkini, informasi loket kantor, hingga melaporkan pembacaan meter air secara mandiri oleh pelanggan.

Direktur Umum, Abdul Somad mengatakan, di era serba digital ini penerapan teknologi informasi harus dilakukan demi mengoptimalkan pelayanan kepada pelanggan, terlebih lagi brand image atau citra perusahaan adalah modal penting untuk mendapatkan kepercayaan masyarakat, pelayanan harus baik dan responsif atas keluhan pelanggan.

Kalau masyarakat sudah percaya maka pemerintah daerah pun sebagai stakeholder akan memberikan dukungan kepada Perumda Air Minum Tirta Kahuripan sebagai BUMD binaannya, sehingga kita dapat beroperasi secara efektif, efisien, andal, professional dan mandiri.

“Dan saat ini petugas kami sedang mensosialisasikan aplikasi SICANTIK ke tiap cabang pelayanan guna mengenalkan ke pelanggan”, ujarnya, Jumat(3/12/2021)

Aplikasi ini dapat diunduh di Google Play Store dan sangat mudah penggunaannya, pengguna cukup melengkapi data diri, seperti Nama Lengkap, Nomor Telepon, dan Nomor Pelanggan maka akan mendapatkan akun untuk membuka aplikasi SICANTIK ini.

Jika pelanggan mengalami kesulitan dalam aplikasi ini silahkan untuk dapat menghubungi via Whatsapp di nomor 082122172395.

Selain aplikasi kepelangganan SICANTIK, kini pelanggan Perumda Air Minum Tirta Kahuripan dapat menghubungi Call Center dengan nomor 1500 412 sebagai sarana untuk memberikan bantuan serta informasi layanan bagi pelanggan maupun calon pelanggan.

Penulis      :   Yunarson

Editor        :   Udiens

Publisher :   Isma

ad
THIS IS AN OPTIONAL

Technology

MEMOonline.co.id, Sampang- Masa kepengurusan Persatuan Wartawan Sampang (PWS) periode 2023–2025 akan segera...

OPINI- Di balik gemerlap industri rokok di Kabupaten Sumenep, terdapat realitas kelam yang tak lagi bisa disangkal. Bisnis yang tampak makmur ini...

MEMOonline.co.id, Jember- Satuan Reserse Narkoba Polres Jember menangkap dua puluh tujuh pelaku yang terlibat dalam jaringan peredaran narkotika...

MEMOonline.co.id, Lumajang- Pria Inisial 'B' oknum perangkat desa di Kecamatan Klakah, terduga maling sapi ditembak polisi. Ia digelandang...

MEMOonline.co.id, Sumenep- Tidak main-main, Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Kabupaten Sumenep, siap mengajak Bea Cukai Madura melakukan...

Komentar