Pengurus Industri Kecil Menengah Kota Batu Resmi Dilantik

Foto:suasana saat sesi foto bersama usai pelantikan pengurus IKM Kota Batu.
843
ad

MEMOonline.co.id, Kota Batu - Forum Industri Kecil Menengah (IKM) Kota Batu tengah melaksanakan Pelantikan Pengurus di Hotel De'Lobby Kota Batu, Minggu (12/9/2021).

Acara tersebut dihadiri oleh Ketua Forum IKM Jawa Timur, Dinas Pariwisata, Diskominfo, Diskoperindag Kota Batu serta organisasi dari APKB, GRASS, dan BAPTA.

Eni Musfirotun Mustofsiroh.S.ST.,MM sekretaris Dinas Pariwisata Kota Batu menyampaikan ucapan selamat dan sukses atas dilantiknya para pengurus Forum IKM Kota Batu.

"Semoga ke depan Forum IKM Kota Batu semakin mewarnai dalam bangkit, dan berkembangnya perekonomian Kota Batu," ucapnya.

Lebih lanjut dirinya menyampaikan, seiring bersama berkembangnya Pariwisata Kota Batu di Era New Normal pandemi Covid 19 ini, bahwa Pemerintah Kota Batu melalui Dinas Pariwisata saat ini telah memiliki BTM (Batu Tourism Mall), yang mana bisa dimanfaatkan salah satunya oleh forum IKM Kota Batu.

"Guna mempromosikan produk- produk IKM Kota Batu di galeri yang sedang disiapkan di gedung BTM, dan BTM juga bisa digunakan sebagai tempat untuk bersdiskusi ,bertransaksi dengan para pelaku usaha wisata dari berbagai daerah dan fungsi BTM juga untuk mendapatkan informasi kepariwisataan di kota Batu ini," terangnya.

Sementara itu, CHAIRIL FAJAR R, S.Si, M.Si Sekretaris Dinas KOMINFO berharap, bisa dilakukan sinergitas yang lebih baik lagi untuk mendukung UKM kota Batu.

"Hal itu supaya bisa lebih dikenal secara luas. Terutama untuk bisa menunjang dalam pengenalan (promosi) produk produk UKM Kota Batu melalui platform digital," ujarnya.

Pada kesempatan yang sama, Edo Rabmadhani Murdyan ketua Forum IKM Kota Batu juga menyampaikan bahwa, UMKM Kota Batu dengan beragam dan potensi Kota Batu untuk mewujudkan visi misi Kota Batu yang siap berkolaborasi dan bekerjasama dengan berbagai sektor dan lini terutama di Pariwisata dan unsur lainnya.

"Di sisi lain, kami juga mengajak untuk pelaku industri besar maupun kecil lainnya yang masih belum tergabung dalam organisasi untuk berpartisipasi dengan Forum IKM. Sebab sangat banyak program pendampingan dan scale up usaha sebagai contoh ijin PIRT, BPOM, MEREK, HALLAL, SNI, ISO, NIB, Foto Produk dan lain - lain yang tentunya gratis. Karena Forum IKM telah bekerjasama dengan pihak swasta serta Pemerintah Jawa Timur dan Kota Batu untuk memfasilitasi UMKM," imbuh Edo.

Penulis: Risma

Editor: Udiens

Publisher: Dafa

ad
THIS IS AN OPTIONAL

Technology

MEMOonline.co.id, Solo- Arief Satria adalah seorang travel content creator asal Indonesia. ia dikenal dengan konten konten video travel...

MEMOonline.co.id, Bali- Polri menggelar Operasi Puri Agung 2024 guna mengamankan penyelenggaraan Konfrensi Tingkat Tinggi (KTT) World Water Forum...

MEMOonline.co.id, Surabaya- Sebanyak 50 kuota pengajuan paspor, baru maupun penggantian habis diserbu pemohon pada kegiatan Eazy Paspor di Unit...

MEMOonline.co.id, Jember- Polres Jember Polda Jatim terus menunjukkan kepeduliannya terhadap masyarakat dengan mengadakan kegiatan sosial yang rutin...

MEMOonline.co.id, Sampang- Muhammad, anggota LSM di Sampang yang diduga menjadi korban penganiayaan yang terjadi Desa Anggersek, Kecamatan Camplong,...

Komentar