Pemkab Bekasi Gelar MoU Dengan Badan Standardisasi Nasional

Foto: Penandatanganan MoU oleh Plt. Bupati Bekasi bersama BSN (Humas Kab Bekasi)
797
ad

MEMOonline.co.id, Bekasi - Cikarang Pusat - Pemerintah Kabupaten Bekasi sepakat bekerjasama dengan Badan Standardisasi Nasional (BSN). Penandatanganan MoU tersebut dilakukan di Ruang Wakil Bupati Bekasi, Senin (10/12/2018).

Usai penandatanganan MoU, Plt. Bupati Bekasi, Eka Supria Atmaja, mengucapkan terimakasih kepada BSN yang sudah membuka kantor layanan teknis di Kabupaten Bekasi.

“Insya Allah tahun 2019 kantor layanan teknis BSN ini sudah bisa beroperasi,” katanya.

Eka menjelaskan, kehadiran kantor layanan teknis di Kabupaten Bekasi sangat menggembirakan bagi pelaku usaha. Karena Kabupaten Bekasi merupakan daerah dengan jumlah kawasan industri terbanyak di Indonesia.

“Di Kabupaten Bekasi juga terdapat 15.957 pelaku UKM dan IKM. Tentu kerjasama ini menjadi kegembiraan bagi pelaku usaha,”tambahnya.

Keberadaan kantor layanan teknis BSN di Kabupaten Bekasi, lanjut Eka, akan memudahkan bagi pelaku usaha mendapat standarisasi regulasi teknis. Termasuk penilaian sesuai dengan kualitas dan produknya.

“Sehingga dengan begitu bisa berdaya saing. Baik di tingkat lokal, reguler dan nasional. Juga dapat meningkatkan kesejahteraan ekonomi rakyat,”ujarnya.

“Kami berharap ke depan kerjasama ini dapat terus ditingkatkan. Sehingga visi Kabupaten Bekasi dapat terwujud. Termasuk tujuan Badan Standardisasi Nasional di antaranya meningkatkan jaminan mutu, efisiensi produksi dan daya saing nasional,”pungkasnya. (Bam/Diens).

ad
THIS IS AN OPTIONAL

Technology

MEMOonline.co.id, Lumajang- Pimpin upacara 17 an, Danramil 0821/07 Randuagung Kapten Inf Erwin Daud S.Pd, selaku Inspektur upacara sampaikan amanat...

MEMOonline.co.id, Lumajang- Seluruh insan pers/wartawan di Kabupaten Lumajang Jawa Timur, menggelar aksi penolakan terhadap Revisi Undang-Undang...

MEMOonline.co.id, Jember- Bagi para anggota baik Polri maupun PNS pada Polri yang menghadapi masa pensiun, Polda Jawa Timur menggelar pembekalan dan...

MEMOonline.co.id, Surabaya- Dalam beberapa waktu terakhir, Revisi Undang-Undang (RUU) Penyiaran telah menjadi perbincangan hangat di kalangan...

MEMOonline.co.id, Jember- Puluhan wartawan yang tergabung dalam Organisasi Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia (IJTI), Persatuan Wartawan Indonesia...

Komentar