LPM Activita IAIN Madura Gelar PAKEM Demi Maba

Foto : Terlaksananya Pelatihan Kepenulisan Makalah (PAKEM) di Ruang Lantai Dua Multi Center IAIN Madura
1453
ad

MEMOonline.co.id, Pamekasan - Lembaga Pers Mahasiswa (LPM) Activita Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Madura melaksanakan Pelatihan Kepenulisan Makalah (PAKEM), Minggu (02/09/2018).

Acara yang diselenggarakan di Lantai Dua Multi Center itu merupakan program tahunan dalam rangka menyambut mahasiswa baru (maba).

Peserta yang mendaftarkan diri untuk mengikuti kegiatan tersebut sangat membeludak, sehingga pihak panitia harus kerja ekstra dalam mencari ruangan dalam menghadapi banyaknya peserta yang mecapai hingga 230 peserta.

Awalnya, ruangan yang semula ditempatkan di Auditorium IAIN Madura, rupanya harus pindah lokasi ke Multi Center Lantai Dua, berhubung kegiatannya itu benturan dengan kegiatan Ormawa lainnya.

Rofiki, Ketua Panitia menuturkan, acara PAKEM yang diselenggarakannya itu sudah dipersiapakan jauh-jauh hari sebelumnya, bahkan persiapannya pun sudah matang.

"Tentunya ini sudah dipersiapkan dengan matang, dan untuk problem yang menghadang itu sudah konsekuensi yang harus diterima," kata Rofiki.

Sementara itu, Pimpinan Umum LPM Activita, Umarul Faruq menyampaikan, acara itu digelar hanya untuk memberikan bimbingan kepada para maba yang ingin mendalami kepenulisan makalah.

"Maba itu masih belum tahu struktur dalam kepenulisan makalah, makanya kita wadahi dan semoga wadah ini positif," ucapnya. (Faisol)

ad
THIS IS AN OPTIONAL

Technology

MEMOonline.co.id, Sumenep- Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Cabang Sumenep menggelar kegiatan pendadaran serentak untuk menguji kesiapan mental...

MEMOonline.co.id, Sampang- Masa kepengurusan Persatuan Wartawan Sampang (PWS) periode 2023–2025 akan segera...

OPINI- Di balik gemerlap industri rokok di Kabupaten Sumenep, terdapat realitas kelam yang tak lagi bisa disangkal. Bisnis yang tampak makmur ini...

MEMOonline.co.id, Jember- Satuan Reserse Narkoba Polres Jember menangkap dua puluh tujuh pelaku yang terlibat dalam jaringan peredaran narkotika...

MEMOonline.co.id, Lumajang- Pria Inisial 'B' oknum perangkat desa di Kecamatan Klakah, terduga maling sapi ditembak polisi. Ia digelandang...

Komentar