Seorang Wanita Tewas Terlindas Truck Trailer di Jalan Margomulyo Surabaya

Foto: Korban saat dievaluasi oleh petugas dari tempat kejadian perkara
1538
ad

MEMOonline.co.id. Surabaya - Seorang pengendara sepeda motor bernama Sri Windriati asal Kupang Jaya Surabaya tewas seketika usai terlindas Truck Trailer di Kawasan pergudangan Margomulyo permai blok AB 5 no.05 depan Alfa Mart Surabaya, Rabu 15 Maret 2023. sekitar pukul 09.15 Wib.

Peristiwa naas itu terjadi ketika korban yang saat itu dibonceng oleh Rizki Indra Kurniawan dengan menggunakan sepeda Motor Yamaha Mio, Nopol L-5210-YJ. menyenggol bagian pengaman Truck sebelah kanan sehingga yang dibonceng (Korban) terjatuh kebawah kolom Truck dan terlindas ban bagian belakang.

"Korban jatuh disebelah kanan posisi tepat pada ban belakang sehingga korban yang dibonceng itu terlindas dan tewas seketika dilokasi." kata Rizki saksi mata ditempat kejadian, Rabu (15/03).

Sebelum kejadian itu, Rizki menjelaskan awalnya dia mengendarai sepeda motor. melaju dari Barat ke Timur, sesampai di kawasan pergudangan Margomulyo Permai Surabaya. tepatnya didepan pergudangan blok AB 5, ia mau mendahului Truck Trailer dari samping kanan.

"Nahasanya, sepeda motor yang dikemudikan Rizki tiba-tiba setirnya menyenggol dan mengenai bagian pengaman Truk sebelah kanan sehingga korban yang dibonceng jatuh dan terlindas ban bagian belakang truk hingga meninggal dunia." Tandanya.

Sementara Kasat Lantas Polres Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya AKP M. Suud saat di Konfirm melalui Wadshapnya. dia membenarkan dalam kejadian laka meninggal dunia tersebut.

"Iya benar mas memang ada kecelakaan atara Pemotor dengan truck di Margomulyo Surabaya. kini sudah ditangani Anggota Laka." jelas Suud pada Memoonline.co.id, Rabu (15/03).

Dalam pantauan media ini, Korban meninggal dunia saat itu sudah dibawa petugas kerumah sakit Soetomo Surabaya menggunakan Ambulance PMI untuk dimintai visum atau Ver luka.

"Selain itu. petugas yang ada dilokasi sudah menghubungi pihak keluarga untuk menjemput jenazah korban guna dipulangkan kerumah dan disemayamkan di kediamannya." ujarnya.

Penulis     :    Reporter: Pendik

Editor        :   Udiens

Publisher  :  Syafika Auliyak

ad
THIS IS AN OPTIONAL

Technology

MEMOonline.co.id, Sumenep- Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo, menerima penghargaan dari Gubernur Jawa Timur atas dukungan sinergi dan...

MEMOonline.co.id, Jember- Tidak ada tulang Jasad Manusia ataupun bekas pernah terjadi pemakaman di areal yang diduga sebagai makam Pahlawan 45...

MEMOonline.co.id, Sumenep- Lembaga Seni Budaya Muslim Indonesia (Lesbumi) PCNU Sumenep akan kembali menyelenggarakan Festival Sapparan Budaya....

MEMOonline.co.id, Sumenep- Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo, kembali meraih penghargaan dalam ajang "Satu Inspirasi" yang digelar oleh B...

MEMOonline.co.id, Sumenep- Sejumlah bangunan dan gudang semi permanen di Dusun Ageng, Desa Pinggir Papas, Kecamatan Kalianget, Sumenep, Jawa Timur...

Komentar