
MEMOonline.co.id. Sumenep - SMK Nurur Rahman Talango mengenalkan produk unggulan berupa Teh Daun Kelor di Bazar Kreativitas yang digelar Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) SMK.
Sekolah kejuruan yang fokus pada jurusan agribisnis dan perkebunan ini, menawarkan Teh Daun Kelor yang memiliki sejuta manfaat untuk kesehatan.
Sebab selama ini, warga Sumenep kebanyakan hanya mengolah daun sebagai sayur saja.
Oleh karenanya, lewat kreativitas para siswa, daun Kelor kini diolah menjadi Teh, yang bernilai ekonomi tinggi.
Salah satu siswa kelas XII SMK Nurur Rahman, Khalifatunnisa menceritakan kalau beberapa produk yang di kenalkan di bazar tersebut adalah hasil karyanya bersama teman-temannya.
"Hasil karya kami tidak hanya produk teh daun kelor yang di kenalkan tapi juga produk lain seperti minyak kelapa fermentasi, kripik karica dari sukun, kripik bawang, dan lainnya," ujarnya, Selasa (17/1/2023).
Gadis yang akrab disapa Nisa ini mengungkapkan bahwa banyak sekali manfaat yang didapatkan jika mengkonsumsi teh daun kelor seperti menurunkan berat badan, mengontrol tekanan darah, mengontrol gula darah, kolesterol, memperlambat pertumbuhan sel kanker, merawat rambut dan kulit, serta menjaga kesehatan otak.
Nisa juga menjelaskan jika penggunaan teh daun kelor ini diseduh seperti teh pada umumnya.
Diinformasikan Bazar kreativitas yang di tempatkan di samping halaman kantor RRI Sumenep ini di laksanakan sejak Selasa hingga Kamis (17-19 Januari 2023).
Penulis : Gita Larasati
Editor : Udiens
Publisher : Syafika Auliyak