Sial ! Pasca Nyolong Empat Karung Bibit Kentang, Pria Ini Diborgol Polisi

Foto : 'TA' ditetapkan sebagai tersangka usai menjalani proses penyidikan
709
ad

MEMOonline.co.id, Lumajang - Kandas saat beraksi, seorang pria inisial 'TA' (36) warga Desa Argosari, Kecamatan Senduro, Kabupaten Lumajang, ditangkap polisi.

Mencuri empat karung bibit kentang di desa tempat tinggalnya, membuat pria berperawakan tinggi kurus itu kini meringkuk dibalik jeruji besi.

Paursubbag Humas Polres Lumajang Ipda Andreas Shinta dikonfirmasi media ini, 'TA' saat ini ditahan atas aksinya pada Senin malam kemarin.

Diketahui saksi saat hendak mengangkut barang curiannya, 'TA' kabur dengan sepeda motor dan hasil curiannya ditinggalkan.

"Pelaku mengambil kentang di dalam pondok milik korban ( desa setempat ) dengan cara melepas tali pintu, kemudian masuk dan mengambil bibit kentang sebanyak empat karung. Selanjutnya di bawa keluar gubuk melalui pintu semula," ucap Shinta menjelaskan awal mula kejadian, Jum'at (27/8/2021).

Lanjut Shinta, disaat dua karung bibit kentang di angkut dengan sepeda motor, aksinya diketahui para saksi. Hingga dua karung bibit kentang dan sepeda motor pelaku ditinggal dan pelaku melarikan diri.

Petugas kepolisian sektor setempat yang mendapat informasi tersebut, bergegas menuju tempat kejadian perkara. Menelusuri wilayah, mencari keberadaan pelaku hingga ke area pemukiman warga.

"Beberapa jam kemudian, petugas mengendus keberadaan pelaku di sekitar balai desa. Di sanalah pelaku diamanatkan," imbuh Shinta.

Selain amankan pelaku, petugas juga menyita barang bukti diantaranya sepeda motor pelaku sebagai sarana angkut dan empat karung bibit kentang.

"Kerugian yang dialami korban, akibat kejadian ini sekira Rp. 3 juta. Kini, pelaku di proses hukum dan akan dijerat dengan pasal berkaitan dengan perbuatannya yaitu pencurian dengan pemberatan," terangnya.

Penulis: Hermanto

Editor: Udiens

Publisher: Dafa

ad
THIS IS AN OPTIONAL

Technology

MEMOonline.co.id, Sumenep- Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Cabang Sumenep menggelar kegiatan pendadaran serentak untuk menguji kesiapan mental...

MEMOonline.co.id, Sampang- Masa kepengurusan Persatuan Wartawan Sampang (PWS) periode 2023–2025 akan segera...

OPINI- Di balik gemerlap industri rokok di Kabupaten Sumenep, terdapat realitas kelam yang tak lagi bisa disangkal. Bisnis yang tampak makmur ini...

MEMOonline.co.id, Jember- Satuan Reserse Narkoba Polres Jember menangkap dua puluh tujuh pelaku yang terlibat dalam jaringan peredaran narkotika...

MEMOonline.co.id, Lumajang- Pria Inisial 'B' oknum perangkat desa di Kecamatan Klakah, terduga maling sapi ditembak polisi. Ia digelandang...

Komentar