Dalam PPKM III, Bupati Bekasi Izinkan Warga Gelar Hajatan Ataupun Resepsi Pernikahan

Foto: Bupati Bekasi saat hadir sebagai saksi nikah Ketua SMSI Bekasi Raya beberapa waktu yang lalu.
441
ad

MEMOonline.co.id, Bekasi - Bupati Bekasi, H. Eka Supria Atmaja, S.H mengizinkan kegiatan hajatan pada masa pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) berbasis mikro jilid III.

"Hajatan sudah diperbolehkan, tetapi tentunya dengan pembatasan," jelas Bupati Bekasi saat menerima kunjungan Ketua SMSI Bekasi Raya Doni Ardon di kediamannya, usai pelaksanaan tarawih, Senin (19/04/2021) malam.

Tak hanya kegiatan hajatan, Bupati Bekasi juga mempersilahkan masyarakat untuk kembali beraktivitas, tetapi harus disiplin dalam mematuhi protokol kesehatan.

"Silakan beraktivitas, tetapi sekali lagi ikuti protokol kesehatan," tegasnya.

Diakui Bupati Bekasi, kelonggaran ini diberikan karena juga menimbang banyaknya masyarakat dan pekerja seni yang tidak bekerja selama pandemi Covid-19 karena kegiatan hiburan di masyarakat dilarang.

"Meski diperbolehkan, namun warga yang menggelar hajatan tetap harus mendapatkan izin dari Satgas Covid-19 tingkat desa/ kelurahan serta Polsek setempat.

Dalam gelaran hajatan itu wajib menerapkan protokol kesehatan dan harus ada penanggung jawabnya," kata Bupati seraya menegaskan bahwa hal tersebut juga disampaikannya kepada Kapolres Metro Bekasi.

Penulis: Don / Bambang

Editor: Udiens

Publisher: Dafa

ad
THIS IS AN OPTIONAL

Technology

MEMOonline.co.id, Sumenep- Pelaksanaan Kalender Event yang digelar Pemerintah Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur melalui Diaspora setempat,...

MEMOonline.co.id, Lumajang- Ngatmini (50) warga Dusun Sriti Desa Sumber Urip Pronojiwo Lumajang, dievakuasi petugas gabungan TNI Polri dibantu warga...

MEMOonline.co.id, Sumenep- Ketua DPRD Sumenep, Madura, Jawa Timur, Abdul Hamid Ali Munir, mengajak seluruh masyarakat memanfaatkan Ketua DPRD...

MEMOonline.co.id, Trenggalek- Bima Wahyu Syahputra atau yang lebih dikenal Bima adalah seorang travel content creator asal Indonesia yang lahir di...

MEMOonline.co.id- Rasa cemas saya pun sulit untuk sekedar diredakan, apalagi hendak dihilangkan, atas putusan Mahkamah Konstitusi (MK) jika tidak...

Komentar