Manajemen Inayah Jaya Bagikan 1000 Takjil Kepada Warga Sekitar

Foto: Salah satu karyawan Inayah Jaya, saat membagikan takjil gratis kepada warga
605
ad

MEMOonline.co.id, Kota Batu - Manajemen Inayah Jaya (Breeding Unggas) yang berlokasi di Dusun Sidorejo, (pentil), Kelurahan Ngaglik, Kecamatan Batu, Kota Batu membagikan 1000 takjil secara gratis kepada warga, utamanya masyarakat sekitar, Jumat (16/4/2021) sore.

Isi takjil itu berupa Es Buah, dan dibagikan secara merata kepada warga setempat dan ke mushola hingga masjid.

Dijelaskan Budiarto, selaku pengelola Inayah Jaya, kegiatan tersebut merupakan salah satu program bhakti sosial yang telah direncanakan sebelumnya, terutama di bulan suci Ramadhan ini.

"Ya, pembagian takjil gratis ini dilakukan, selama satu bulan penuh di bulan suci ramadhan, dan merupakan salah satu bentuk bukti aksi sosial untuk bisa berbagi dengan warga masyarakat sekitar," terang Budi sapaan akrabnya kepada wartawan.

Dirinya mengungkapkan, bukan hanya sekali ini saja pembagian takjil. Sebab, rencana jangka panjangnya pembagian takjil kepada warga masyarakat setempat itu juga dilakukan dengan buka puasa bersama.

"Ya, kalau untuk kemarin itu sebelumnya kami juga menggelar buka puasa bersama warga sekitar. Intinya kami ini hanya sekadar berbagi di bulan suci ramadhan tahun ini. Dengan adanya kegiatan pembagian takjil ini, diharapkan dapat membantu mereka dengan sedikit berbagi rezeki kepada sesama," ujar dia.

Lebih lanjut, dia menambahkan pembagian takjil tersebut tak berhenti hari ini saja, nantinya juga diagendakan setiap tahunnya di bulan suci Ramadhan, setiap Minggu sekali.

"Hari ini agendanya memang di Jalan Abdul Gani atas, atau lebih tepatnya Dusun Pentil, Kelurahan Ngaglik, agar masyarakatnya lebih guyub dan selain itu juga sebagai ajang silaturahim," kata dia.

Meski demikian, Dirinya juga menyebutkan, bahwa maksud dan tujuannya salah satunya untuk berbuat kebaikan dengan membantu warga masyarakat yang belum sempat berbuka puasa.

"Semoga apa yang kami perbuat ini dapat menjadi berkah dan bermanfaat bagi mereka," ucap pria asli warga Ngaglik, Kota Batu ini.

Sementara itu, Jumilah, salah seorang warga setempat, mengaku senang. Lantaran dirinya yang setiap sore biasanya membeli takjil, namun hari ini mendapatkan takjil secara gratis dari Manajemen Inayah Jaya (Breeding Unggas).

"Alhamdulilah, warga di sini dapat takjil semua dari Manajemen Inayah Jaya. Saya yang biasanya membeli takjil, hari ini tidak, karena sudah diberi. Semoga apa yang telah dilakukan ini mendapatkan berkah, yang bermanfaat bagi kami," ucap dia penuh rasa bersyukur.

Penulis: Risma

Editor: Udiens

Publisher: Dafa

ad
THIS IS AN OPTIONAL

Technology

MEMOonline.co.id, Sumenep- Bulan Suci Ramadhan 1445 Hijriyah dijadikan momentum untuk berbagi rasa oleh Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten...

MEMOonline.co.id, Jember- Bupati Jember Hendy Siswanto melaksanakan program Jember Bershodaqoh (J-Bershodaqoh) di Kecamatan Balung yang meliputi 8...

MEMOonline.co.id, Sumenep- Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, membagikan ilmu jurnalistik kepada puluhan...

MEMOonline.co.id, Padang- Hafiz Rahman Hakim atau yang lebih dikenal Hafiz adalah seorang travel content creator asal Indonesia yang lahir di...

MEMOonline.co.id, Sumenep- Pembangunan Kantor baru gedung DPRD Sumenep, Madura, Jawa Timur, yang peletakan batu pertamanya dilkukan pada 21 Agustus...

Komentar