Apes ! Penjual BBM Bersubsidi di Sampang Ditangkap Polisi 

Fato : Tersangka penjual BBM jenis solar diamankan Satreskrim Polres Sampang
3049
ad

MEMOonline.co.id, Sampang - H. Mahdi (45), warga Dusun Talandung, Desa Asem Jeren,  Kecamatan Banyuates, Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur, ditangkap Satreskrim Polres Sampang, lantaran menjual Bahan Bakar Mesin (BBM) bersubsidi jenis solar.

Kapolres Sampang, AKBP Didit Bambang Wibowo Saputro melalui Kasat Reskrim Polres Sampang, AKP Riki Donaire piliang dalam pres rilis mengatakan, tersangka H. Mudi ditangkap lantaran menjual solar bersubsidi di rumahnya. 

"Tersangka telah melakukan tindak pidana penyalahgunaan pengangkutan dan atau niaga BBM jenis solar yang disubsidi pemerintah," ungkap AKP Riki. 

Menurut AKP Riki, panggilan akrab Kasat Reskrim Polres Sampang, tersangka menjual BBM bersubsidi, lantaran ketidak tahuannya,  kalau menjual BBM bersubsidi itu dilarang oleh pemerintah. 

"Tersangka tidak tahu, kalau menjual BBM bersubsidi itu dilarang, karena memang tersangka orang Desa, untuk menciptakan pekerjaan, tersangka menjual solar di rumahnya kepada para nelayan," jelasnya. 

Tersangka ditangkap, setelah ada laporan dari masyarakat, bahwa di jalan raya Ketapang Barat ada pengangkutan solar. 

"Tim langsung bergerak untuk menyelidiki kebenarannya," ucapnya. 

Mengetahui hal itu kata Riki, tim terus menyelidiki dan membuntuti kendaraan pengangkut solar tersebut. Setelah itu,  mobil jenis L300 pengangkut solar tersebut diberhentikan.

"Setelah di cek, ternyata mobil L300 itu mengangkut BBM bersubsidi jenis solar, akhirnya barang bukti berupa mobil dan sopir serta 38 buah jerigen berisi solar sebanyak 1.300 liter diamankan di Mapolres  Sampang," ucapnya. 

"Atas perbuatannya, tersangka dijerat pasal 55 UU RI no. 22 tahun 2001 tentang minyak dan gas bumi 
dengan ancaman pidana 6 tahun," pungkasnya. (Fathur)

ad
THIS IS AN OPTIONAL

Technology

MEMOonline.co.id- “Emergency! Sangat penting.” Itulah pesan saya terima dari asisten. Ia menyela meeting saya hari...

MEMOonline.co.id, Jember- Masih dalam suasana Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah digelar acara halal bihalal dan silaturahmi bersama jajaran...

MEMOonline.co.id, Lumajang- Kepolisian Sektor Yosowilangun Polres Lumajang, perketat penjagaan di pintu masuk wisata pantai Mbah Drajid Desa Wotgalih...

MEMOonline.co.id, Kalimantan Timur - Madura United sebagai tim tamu melibas tuan rumah Borneo FC dengan 4 gol tanpa balas dalam laga pekan ke-31 BRI...

MEMOonline.co.id, Jakarta- Andre Parmonangan P atau yang lebih dikenal Andre adalah seorang dokter dan content creator asal Indonesia yang lahir di...

Komentar