Semalam, Sumenep Vaganza dan Pesta Rakyat Simpedes 2019 Resmi Dibuka

Foto: pembukaan festival Sumenep Vaganza dan Pesta Rakyat Simpedes 2019
827
ad

 MEMOonline.co.id, Sumenep – Secara resmi, festival Sumenep Vaganza dan Pesta Rakyat Simpedes 2019, dibuka ole Sekretaris Daerah Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa timur, Sabtu (23/11/2019) sekira pukul 20.09 wib.

Acara yang diselenggarakan di depan Taman Adipura Sumenep itu, dihadiri sejumlah pejabat teras.

Seperti : Sekdakab Sumenep, Ir Edy Rasiyadi, M.Si, Ketua DPRD Sumenep, Forkopimda Kabupaten Sumenep, Pimpinan BRI Surabaya Tris Wahyu Herlina, Pemimpin BRI Sumenep Hadi Sasongko, Kepala Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kabupaten Sumenep, Ir Didik Wahyudi, M.Si Pimpinan OPD Kabupaten Sumenep, pelaku usaha kecil dan menengah.

Kepala DPMPTSP Ir Didik Wahyudi, M.Si sebagai penanggung jawab pelaksana kegiatan melaporkan, kegiatan Sumenep Vaganza dan pesta rakyat yang merupakan rangkaian Visit Sumenep 2019 bertujuan, untuk meningkatkan perekonomian para pelaku usaha, UMKM dan Koperasi serta pelaku usaha lainnya.

Sedangkan acara ini sengaja digelar, dengan tujuan sebagai upaya pemerintah memfasilitasi terciptanya perpaduan bisnis dan penjualan secara langsung, guna meraih peluang usaha. 

“Pesta rakyat ini diharapkan untuk menarik
wisatawan agar lebih sering berkunjung ke Kabupaten berlambang Kuda Terbang,” ungkap Ir Didik Wahyudi.

Ada tiga tujuan kata Didik dalam rangkaian ini, yang pertama adalah untuk meningkatkan pendapatan bagi para pelaku usaha, sebagai cara pemerintah menghantarkan para pelaku usaha meraih peluang.

"Termasuk juga meningkatkan minat investor dan animo wisatawan untuk berkunjung ke Sumenep, sehingga meningkatkan perekonomian masyarakat Sumenep," paparnya

Sedangkan Kepala BRI Sumenep Hadi Sasongko, dalam sambutannya menyampaikan, kegiatan pesta rakyat Simpedes yang terselenggara di Kabupaten Sumenep merupakan salah satu kegiatan Bank BRI dari 100 titik kegiatan yang terselenggara di seluruh Indonesia.

“Kami berharap dengan pesta rakyat Simpedes dapat memberikan kegembiraan dan hiburan kepada masyarakat Kabupaten Sumenep,” kata Sasongko.

Rangkaian kegiatan selama dua hari tersebut, diharapkan mampu meningkatkan usaha ekonomi produktif, karena bazar jajanan tradisional turut disajikan untuk memanjakan para pengunjung. Aspek Edukatif, Sosial dan Rekreatif turut dipersembahkan.

“Para pengunjung disajikan bazar jajanan tradisional, ada rangkaian lomba juga sebagai aspek sarana edukatif, termasuk pula ada penyerahan sejumlah bantuan sosial bagi para pelaku usaha, termasuk bantuan bedah rumah sebagai program peduli BRI dan santunan kepada anak yatim,” sebutnya.

Sementara itu, Bupati Sumenep, Dr KH. A. Busyro Karim, M.Si yang diwakili Sekretaris Daerah Ir Edy Rasyadi, M.Si dalam sambutannya menyampaikan, melalui Visit Sumenep 2019 akan meningkatkan pembangunan di segala aspek dan peningkatan kunjungan wisata sehingga meningkatkan ekonomi masyarakat.

Setidaknya dalam acara Sumenep Vaganza dan Pesta rakyat Simpedes akan berdampak positif sebagai upaya meningkatkan perekonomian masyarakat, guna mengangkat citra pariwisata.

“Gelar Sumenep Vaganza dan pesta rakyat Simpedes dapat mengangkat ekonomi lokal masyarakat Sumenep,” jelasnya

Selain itu, acara spectakuler ini sebagai wadah memotivasi antara pemerintah dan masyarakat Sumenep dalam membangun Kabupaten Sumenep yang berjuluk Sumekar ini. 

“Setiap kegiatan visit Sumenep 2019 yang salah satunya Pesta rakyat Simpedes ini dapat mengangkat potensi wisata Sumenep sebagai penunjang peningkatan ekonomi masyarakat,” paparnya. (Satrio/diens)

ad
THIS IS AN OPTIONAL

Technology

MEMOonline.co.id, Jember- Masyarakat Kabupaten Jember wilayah Kecamatan Jombang tepatnya di Desa Padomasan yang ramai di 'MEDSOS' mengeluhkan...

MEMOonline.co.id, Jakarta- Ibnu Syahdan atau yang lebih dikenal Ibnu adalah seorang content creator asal Indonesia yang lahir di Jakarta. ia cukup...

MEMOonline.co.id, Sumenep- Selain menggelar Festival Layangan LED 2024, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep melalui Dinas Kebudayaan Kepemudaan...

MEMOonline.co.id, Bangkalan- Madura United sudah kembali mulai berlatih sejak Jum'at (12/4/2024) kemarin sebagai persiapan melakoni laga tandang...

MEMOonline.co.id, Sumenep- Mungkin tidak banyak yang tahu jika gelaran Festival Layangan LED 2024 (Night Kite Fest), yang digelar Pemerintah...

Komentar