100 Komunitas se Kabupaten Bondowoso Bakal Menggelar Halal Bihalal Akbar

Foto: logo halal bihalal
1066
ad

MEMOonline.co.id, Bondowoso - Pasca Idul Fitri 1440 H Rencana akan diadakannya Halal Bihalal Akbar yang akan dilaksanakan di pusat Kota Bondowoso yaitu di Alun - Alaun Ki Bagus Asra, Pada Tanggal 16/6/2019.

Sesuai dengan konsep yang di usung pada acara Halal Bihalal tersebut adalah Halal Bihalal Akbar All Community, Akan Hadir sekitar 100 Komunitas yang akan ikut meramaikan, Komunitas tersebut berasal dari dalam Kota Bondowoso, Sebagian kecil Komunitas yang akan hadir yaitu SRB, IPCI,  Makelar Akhirat,  IDPI,  dan banyak lagi yang lainnya. 

Selain itu nanti akan diramaikan juga oleh orkes dangdut Hagata Music,  yang Tak luput dari artis terkenal Lokal Bondowoso maupun dari luar Kota Bondowoso,  Selain itu akan dilaksanakan Aksi kemanusian yang berkegiatan santunan anak yatim,  dan juga ada Aksi peduli lingkungan dengan cara menanggulangi sampah plastik. 

Sementara itu,  Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olah Raga (Disparpora) Harry Patriantono Menjelaskan bahwa penyelenggara halal bihalal tersebut adalah Komunitas,  itupun kegiatan tersebut sudah mengantongi surat ijin dari pemerintah setempat. 

"Sebelum acara itu digelar oleh komunitas se Bondowoso,  sudah dirapatkan terlebih dahulu bahkan melibatkan sejumlah Kepala OPD yakni Disparpora,  DLHP,  dan Dinas Perijinan, Artinya Ijinnya semacam terpadu atau dijadikan satu pintu,  Tuturnya, 15/6/2019.

Itupun,  Lanjut Kadis Disparpora saat dirapatkan juga akan mengundang Bupati Bondowoso,  "Jadi Kita dengan kepala OPD lain hanya merekomendasikan untuk acara itu dan hiburannya",  Imbuhnya. 

Selain itu PJ.  Sekda Bondowoso Agung Tri Handono,  Menyebutkan bahwa dirinya tidak tahu siapa panitianya dengan adanya acara tersebut, "Saya hanya dapat surat undangan. Namun,  Belum Saya Baca", Ungkapnya

Panitia penyelenggara agar selalu berkordinasi dengan Polri dan TNI guna terjaminnya keamanan dan ketertiban masyarakat yang juga ikut meramaikan acara tersebut. 

"Sebab acara seperti itu mengundang kerawanan,  mulai dari tawuran dan yang lainnya, Bagi seluruh Masyarakat penggemar musik dangdut kami meminta,  mari bersama sama menjaga keamanan,  nikmati hiburan dangdut dengan aman dan tertib",  Tambahnya. (Arik/diens)

ad
THIS IS AN OPTIONAL

Technology

MEMOonline.co.id, Sumenep- Kegiatan bagi - bagi takjil gratis yang dilakukan Pemkab Sumenep bersama seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD), BUMD,...

MEMOonline.co.id- Sejarah telah mencatat, agama Kristen berperan besar dalam pembentukan peradaban dunia Barat. Umat Kristen Protestan pun telah...

MEMOonline.co.id, Surabaya- Dalam perkembangan mengenai pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) baru, otorita telah memberikan ultimatum kepada masyarakat...

MEMOonline.co.id, Kabupaten Bekasi- Rekapitulasi suara di Kabupaten Bekasi telah usai, PDIP dipastikan mengisi 8 kursi DPRD Kabupaten Bekasi setelah...

MEMOonline.co.id, Kabupaten Bekasi- Sebanyak 55 Caleg yang bertarung di Pemilu 2024 lalu potensial mendapatkan kursi DPRD Kabupaten...

Komentar