Terpanggil Untuk Memajukan Desanya, Jurnalis Muda Ini Siap Tantang Petahana di Pilkades Serentak 2019

Foto: Subaidi, Jurnalis muda yang siap menantang Kades petahana di Pilkades serentak 2019
1611
ad

MEMOonline.co.id, Sumenep – Meski pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Serentak Tahun 2019 belum dijadwalkan oleh Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, namun  sejumlah tokoh yang berminat maju sebagai Calon Kepala Desa (Cakades), sudah mulai pasang kuda-kuda.

Salah satunya Subaidi Iksan, pemuda Desa Lembung Barat, Kecamatan Lenteng, Sumenep, yang akhir-akhir ini disebut banyak orang akan menantang Kades petahana, Fauzi pada Pilkades mendatang, dikabarkan mulai melakukan terobosan - terobosan.

Dan hal itu, bukan kabar burung semata. Sebab ketika dikonfirmasi langsung kepada Subaidi, dirinya membenarkan desas - desus  yang beredar. Pihak siap maju Pilkades serentak 2019, dan menantang Kades petahana.

 Disinggung soal alasannya bakal maju sebagai calon kades, alumni Pondok Pesantren Annuqayah Guluk-Guluk ini menjawabnya dengan simple.

“Sebagai putra daerah, saya merasa terpanggil untuk berjuang bersama masyarakat dalam mewujudkan kesejahteraan dan kenyamanan bagi warga desa, apabila terpilih sebagai Kades. Tidak hanya itu, saya juga ingin memberikan warna baru yang lebih baik di Pemerintahan Desa Lembung Barat untuk masa yang akan datang,” kata Subadi, Sabtu (18/5/2019).

Sementara alasan lain dan sangat mendasar bagi pria yang akrab disapa ‘Subet’ akan maju di kontestasi politik desa tahun 2019, adalah karena desakan para tokoh, lantaran selama ini sudah berbuat, seperti mengayomi para pemuda di desanya.

“Awalnya saya tidak begitu tertarik untuk nyalon, tetapi karena desakan itu, saya tidak bisa menolak,” pungkas Subet, yang saat ini aktif sebagai jurnalis di Sumenep. (Satrio/diens)

ad
THIS IS AN OPTIONAL

Technology

MEMOonline.co.id- “Emergency! Sangat penting.” Itulah pesan saya terima dari asisten. Ia menyela meeting saya hari...

MEMOonline.co.id, Jember- Masih dalam suasana Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah digelar acara halal bihalal dan silaturahmi bersama jajaran...

MEMOonline.co.id, Lumajang- Kepolisian Sektor Yosowilangun Polres Lumajang, perketat penjagaan di pintu masuk wisata pantai Mbah Drajid Desa Wotgalih...

MEMOonline.co.id, Kalimantan Timur - Madura United sebagai tim tamu melibas tuan rumah Borneo FC dengan 4 gol tanpa balas dalam laga pekan ke-31 BRI...

MEMOonline.co.id, Jakarta- Andre Parmonangan P atau yang lebih dikenal Andre adalah seorang dokter dan content creator asal Indonesia yang lahir di...

Komentar