Hanya Dalam 12 Hari, Polres Sampang Berhasil Meringkus 21 Budak Sabu

Foto: Kapolres Sampang AKBP. Budi Wardiman saat Konferensi Pers hasil Ops dengan sandi ‘ Tuntas Narkoba Semeru 2019
854
ad

MEMOonline.co.id, Sampang – Dalam melakukan pemberantasan peredaran narkotika di Wilayahnya, Kepolisian Resort (Polres) Sampang, seakan tidak henti hentinya memberangus para budak sabu, di wilayahnya.

Terbukti, dalam kurun waktu 12 hari, Mapolres Sampang berhasil meringkus 21 budak sabu, dari berbagai kecamatan di Kabupaten Sampang.

Hal itu diketahui, saat Kapolres Sampang AKBP. Budi Wardiman, SH., SIK, MH yang didampingi oleh Pejabat Utama (PJU) Polres Sampang, melakukan  Konferensi Pers terkait hasil Ops dengan sandi ‘ Tuntas Narkoba Semeru 2019, Jum'at (8/2/2019).

Dalam Konferensi Pers,  Kapolres Sampang,  AKBP Budhi Wardiman menjelaskan, bahwa dalam 12 hari,  jajaran Polres Sampang mengamankan 21 orang tersangka, baik bandar, pengedar dan pemakai.

Dari 21 tersangka tersebut, 5 merupakan bandar, 6 pengedar dan 10 merupakan pemakai, dengan barang bukti 28,16 gram sabu.

"Dalam 12 hari kerja Polres Sampang mengamankan 21 tersangka Narkoba," jelasnya.

Dari ke 12 tersangka itu,  salah satunya wanita, asal pulau Mandangin Kecamatan Sampang.

Masih kata Kapolres, dengan seringnya operasi narkoba ini,  akan mempersempit ruang dan gerak bagi bandar,  pengedar maupun para pengguna.

"Kami akan gencar dalam operasi narkoba, ini akan mempersempit ruang dan gerak bagi bandar, pengedar Sert bagi pengguna," paparnya.

Untuk mempertanggungjawabkan, para tersangka dijerat dengan Undang – Undang RI Nomor 34 Tahun 2009 tentang Narkotika, Pasal 112 Subs 114 dengan Minimal kurungan 4 Tahun, maksimal 15 Tahun. (Fathur/diens)

ad
THIS IS AN OPTIONAL

Technology

Bersama ini saya ijin menyampaikan keluhan masyarakat sekitar pasar induk Cibitung Kabupaten Bekasi, bahwa sudah lebih dari 3 bulan sampah di...

MEMOonline.co.id, Kota Bekasi- Silaturahmi Pemerintah Kota Bekasi bersama para insan pers di Pendopo Walikota Bekasi diawali dengan acara buka puasa...

MEMOonline.co.id, Sumenep- Potret kurang matangnya tata kelola kesenian di Kabupaten Sumenep, Madura Jawa Timur menjadi pengantar diskusi hangat...

MEMOonline.co.id, Sampang- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sampang menggelar rapat paripurna dengan acara nota penjelasan bupati...

MEMOonline.co.id, Sumenep- Bulan Suci Ramadhan 1445 Hijriyah dijadikan momentum untuk berbagi rasa oleh Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten...

Komentar